#1
1. Apa sih Cisco Catalyst

Mungkin kalo ada temen yang belum tahu apa tuh Cisco Catalyst, kita bahas dulu bentar tentang Cisco Catalyst. Benda ini (Cisco Catalyst) adalah sebuah produk yang dikeluarkan oleh sebuah perusahaan bernama Cisco dan dinamakan Catalyst. Terdapat banyak tipe yang dikeluarkan oleh perusahaan ini. Tepatnya berapa ? Wah, gw sendiri nggak tau tuh. Tapi mempermasalahkan hal ini nggak ada gunanya. Yang penting adalah gimana makenya dan cara konfigurasinya.

2. Pemakaian Catalyst

Catalyst yang biasa gw oprek, kebanyakan dipake buat switch. Kalo Catalyst buat router, sampai hari ini belum pernah gw oprek. Paling ngeliat dari telnet doank. Tapi setahu gw dari pengalaman selama ini, kayaknya nggak jauh beda sama Catalyst buat switch.

3. Gimana Konfigurasinya

Oke, kita mulai aja pelajarannya. Buat mengkonfigurasi Catalyst, yang musti lo sediain adalah sebuah komputer, atau laptop dengan port COM, kabel Console, dan sebuah program Hyper Terminal. Kalo laptop yang lo punya nggak punya port COM, berarti lo musti punya kabel converter dari COM (db-9) ke USB.

Langkah selanjutnya adalah menghubungkan kabel Console ke port COM komputer dan port Console Catalyst. Tentunya komputer dan Catalyst harus udah terhubung ke power supply. Oke, selanjutnya buka hyper terminal. Pilih nama port yang dipake buat terhubung ke Catalyst. Bikin speed rate nya jadi 9600. Nah, Catalyst sudah siap di konfigurasi.

Setting Password

router>enable
router#configure terminal
router(config)#enable password password
router(config)#enable secret secret

Setting Host Name

router>enable
router#configure terminal
router(config)#hostname nama-host

Setting Vlan

router>enable
router#configure terminal
router(config)#vlan nomor-vlan
router(config-vlan)#name nama-vlan

Setting IP Address pada Vlan

router>enable
router#configure terminal
router(config)#interface vlan 1
router(config-if)#ip address address mask
router(config-if)#no shutdown

Setting Identitas pada Port

router>enable
router#configure terminal
router(config)#interface nama-port
router(config-if)#description “Uplink ke PPSI”
router(config-if)#end

Setting IP Gateway

router>enable
router#configure terminal
router(config)#ip default-gateway address

Setting Port-Speed dan Link-Mode

router#configure terminal
router(config)#interface nama-port
router(config-if)#speed 100
router(config-if)#duplex full

router#configure terminal
router(config)#interface nama-port
router(config-if)#switchport mode access
router(config-if)#switchport access vlan nama-vlan

router#configure terminal
router(config)#interface nama-port
router(config-if)#switchport mode trunk
router(config-if)#switchport trunk allowed vlan nama-vlan

Setting Line VTY

router#configure terminal
router(config)#line vty 0 4
router(config-line)#login
router(config-line)#password password

Setting Line Con 0

router#configure terminal
router(config)#line con 0
router(config-line)#login
router(config-line)#password password

Melihat Semua Konfigurasi
router#show running-config

Menghapus Semua Konfigurasi

router#erase startup-config
router#dir
router#delete flash:vlan.dat
router#dir
router#reload

dan biasanya untuk Login Cisco menggunakan Hyper Terminal/Atau bisa langsung menggunkan Cable Consule..dan untuk Login Normal Dr Cisco Normalnya Account : Admint Cisco1 n Password : AdmintCisco,,itu bisa digunakan pa bila router belum pernah disetting oleh s iadmint security..